8 Manfaat Bermain Skipping Yang Rutin Dilakukan

Manfaat bermain skipping

Sewaktu kecil pernahkah kalian bermain lompat tali atau skipping? Permainan skipping adalah permainan atau olahraga yang mudah dilakukan dan juga memiliki manfaat yang sangat banyak bagi tubuh. Bukan hanya untuk menambah tinggi badan, akan tetapi banyak manfaat lainnya yang bisa didapat saat kita bermain skipping. Di bawah ini ada manfaat lain dari permainan skipping selain untuk menambah berat badan. Jika ingin lebih paham, yuk baca artikel ini sampai dengan selesai.

Permainan skipping

Skipping adalah jenis olahraga yang paling simple dilakukan. Hanya dengan tali, lalu kamu bisa langsung bermain skipping. Dengan melompat-lompat, kamu bisa mendapatkan manfaat dari permainan skipping tersebut. Dan inilah manfaat dari bermain skipping yang rutin dilakukan.

1. Membakar kalori

Skipping adalah olahraga yang memaksa tubuh untuk melompat. Maka dari itu dampaknya bisa membuat kalori pada tubuh terbakar disetiap loncatan. Dalam sesi permainan skipping selama 10 menit, bisa membakar kalori sebanyak 300 dalam tubuh. Jika kamu sedang menjalani diet, maka bisa menambahkan sesi waktu bermain skipping, untuk pembakaran kalori yang lebih banyak.

2. Meningkatkan kesehatan kardiovaskular

Begitu kamu melakukan permainan skipping, maka secara otomatis denyut jantung akan meningkat. Saat itulah sistem kardiovaskular menjadi lebih sehat dan bugar.

3. Pembentukan otot

Permainan skipping juga bermanfaat untuk membentuk otot dibagian tertentu, biasanya pada otot lengan, kaki dan perut. Hal yang wajar jika kamu merasa nyeri di bagian ketiga area otot tersebut. Karena hal tersebut disebabkan dengan melebarnya jaringan yang menyelimuti otot. Maka tidak perlu khawatir begitu kamu mengalami nyeri dibagian lengan, kaki atau perut. Kamu bisa tetap berlatih skipping tetapi dengan porsi yang lebih sedikit.

4. Meningkatkan sistem koordinasi

Manfaat dari permainan skipping lainnya adalah untuk meningkatkan kefokusan khususnya dalam menggerakkan bagian kaki. Ada pakar yang menyebutkan, semakin banyak melakukan teknik skipping bisa semakin meningkatkan inka koodinasi mu.

5. Mengurangi cedera kaki

Karena permainan skipping dilakukan dengan melompat, maka akan semakin meningkatkan kekuatan otot disekitar sendi kaki. Maka semakin kamu sering melakukan skipping, otot kaki akan semakin kuat dan bisa mengurangi cedera.

6. Melaih eisiensi penapasan

Dengan bermain skipping, denyut jantung akan meningkat. Maka dari itulah sistem pernapasan akan lebih efisien.

7. Meningkatkan kecerdasan

Sebuah penelitian menyatakan, skipping membantu perkembangan otak kanan dan kiri dengan meningkatkan kesadaran spasial, meningkatkan keterampilan membaca dan meningkatkan memori. Melompat dalam bermain skipping membutuhkan keselarasan tubuh dan pikiran untuk membuat penyesuaian otot saat demi atas ketidakseimbangan yang diciptakan dari lompatan yang terus menerus. Gerakan tersebut dapat meningkatkan keseimbangan, koordinasi dan daya tahan otot.

8. Membuat lebih tenang

Menurut penelitian, skipping membuat otak dan tubuh dilatih secara bersama-sama, hal tersebut berdampak pada tubuh untuk lebih tenang menyikapi keadaan. Mereka yang sering melakukan olahraga skipping memiliki ketenangan yang lebih terjaga dibanding mereka yang tidak pernah melakukan skipping.


Demikianlah artikel mengenai manfaat bermain skipping. Semoga bisa menambah informasi dan wawasan pembaca sekalian.
Next Post Previous Post