Mengendalikan Mimpi Dengan Lucid Dream?


Ada fenomena dari sebuah mimpi biasa disebut mimpi sadar atau lucid dream. Lalu, apa sebenarnya mimpi sadar itu? Bagaimana bisa terjadinya lucid dream? Berikut ini adalah penjelasan mengenai fenomena unik lucid dream .

Apa itu lucid dream?

Lucid dream atau mimpi sadar adalah sebuah keadaan dimana seseorang sadar jika dirinya sedang bermimpi. Istilah tersebut pertama kali diperkenalkan oleh psikiater sekaligus penulis asal Belanda, yaitu Frederik (Willem) van Eeden pada kisaran tahun 1860-1932.

Adapun lucid dream bisa terjadi melalui dua cara, yaitu pertama mimpi sadar akibat mimpi (dream-initiated lucid dream ;DILD) dan mimpi sadar akibat terjaga (wake-initiated lucid dream ;WILD).

DILD sendiri bermula dari mimpi biasa, namun si pemimpi tersebut bisa langsung menyadari bahwa ia sedang bermimpi. Kemudian WILD, bisa terjadi saat si pemimpi pindah dari tahapan tidur keadaan terjaga menuju ketahap tidur REM (rapid eye movement). Terdapat empat tahapan tidur, yaitu keadaan terjaga atau tidur ayam, tahap kedua mulai tertidur, lalu tidur nyenyak dan tahapan terakhir adalah tidur REM.

Apakah lucid dream bisa dikendalikan?

Dari laman hellosehat.com menjalaskan bahwa lucid dream bisa dikendalikan sesuai apa yang diinginkan si pemimpi. Misalkan pada kasus lucid dream, seorang mengalami mimpi berada disebuah perkotaan yang ramai, namun ia belum pernah datang ke tempat tersebut dan pada saat itu juga dia sadar bahwa ada di dunia mimpi.  Hal tersebutlah yang dinamakan lucid dream atau mimpi sadar. Bahwa si pemimpi sadar pada tempat asing yang tidak pernah didatangi dan sadar jika dia sedang bermimpi. Lalu yang dimaksud dengan mengendalikan pada lucid dream adalah, misalkan si pemimpi ingin bertanya dia ada dimana atau hanya ingin menjelajah tempat asing dalam mimpinya, maka si pemimpi tersebut mulai bertanya kepada orang-orang dalam mimpinya atau menjelajah sambil melihat-lihat di tempat mimpinya tersebut. Namun, ada juga kejadian mimpi sadar yang belum tentu masuk akal. Contohnya bertemu dengan orang-orang terkenal dunia dan berbincang bersamanya, atau bertemu dengan seseorang yang telah tiada tapi dengan kesadaran bahwa ia sedang bermimpi.

Setiap orang pada dasarnya memiliki kemampuan untuk menyadari bahwa ia sedang bermimpi, tapi tergantung dengan seberapa ia cepat menyadari itu dan kemudian bisa mengendalikannya. Setidaknya ada satu kali seumur hidup, orang akan atau pernah mengalami lucid dream secara tidak sengaja.

Lalu, bagaimana cara agar bisa mengalami lucid dream?

Ternyata lucid dream atau mimpi sadar bisa dilakukan dengan berlatih. Salah satunya dengan cara predeterminasi, yaitu dengan cara memikirkan apa yang ingin diimpikan sebelum tidur. Jadi, sebelum tidur kamu harus memikirkan apa yang ingin kamu mimpikan pada saat itu juga dan fokuslah dengan pikiran itu hingga tertidur. Teknik tersebut bisa memunculkan lucid dream, namum perlu latihan yang konsisten agar bisa mengendalikan mimpi dialam bawah sadar.

Adakah manfaat dari lucid dream?

Dalam dunia kesehatan, ada beberapa terapis dan ahli yang memanfaatkan lucid dream sebagai pengobatan atau terapi untuk penyembuhan pasien. Yaitu diantaranya lucid dream untuk menyembuhkan trauma psikologis, guna meningkatkan kepercayaan diri, mengembangkan kepekaan diri atau bahkan menjelajahi alam bawah sadar. Karena di dalam lucid dream, setiap orang mampu melakukan segala hal yang belum tentu bisa ia lakukan di dunia nyata. Maka dari itu, beberapa terapis juga memanfatkan lucid dream kepada orang yang lumpuh dengan mensugestikan untuk bisa bergerak dan berjalan dalam mimpinya.

Demikianlah artikel informasi ini disampaikan. Semoga bisa menambah wawasan dan informasi baru bagi pembaca Diyanti Blog sekalian.

Sumber :
~ hellosehat.com dan id.m.wikipedia.org
Next Post Previous Post